INFO GHAZI

Belajar Menulis Yang Baik


Assalamu'alaikum sahabat InfoGhazi, sebenarnya saat ini ga ada materi yang harus admin tulis, tetapi sedikit terlintas dalam benak ... untuk update blog tentang belajar menulis yang baik, walaupun admin sendiri masih amatir dalam persoalan ini.

Baiklah sahabat InfoGhazi.Net kita lanjutkan pembahasan kita ini yaaa.
Dalam menulis banyak sekali yang menghambat kita dalam mengembangkan gaya penulisan kita, mulai dari menentukan judul sampai dengan content/isi dari tulisan kita.

Beberapa tips dibawah ini mungkin dapat membantu sahabat untuk memulai tulisan - tulisannya dengan hati yang senang tanpa beban 😀

  • Menulislah dengan ketulusan hati. 
Ketika menulis curahkan semua apa yang ingin sahabat tulis, dan biarkan itu mengalir, sehingga akan membuat orang lain yang membaca tulisan sahabat benar-benar murni buah pikiran yang baru.

  • Gunakan kata - kata / kalimat yang sederhana.
Ketika sahabat menulis agar bisa dibaca orang lain, gunakan kata-kata dan kalimat sederhana dalam penulisannya. Gunakan tulisan yang mudah dipahami dan dimengerti apalgi jika targetnya umum.

  • Fokuskan tulisan sahabat  dengan satu isi. 
Ketika sahabat ingin menuliskan tentang keindahan pelangi cukup fokus disana, tidak perlu melukiskan hutan, danau, samudera yang juga menjadi dominan, jika hanya sebagai pelengkap tidak masalah.

  • Buatlah tulisan yang komunikatif. 
Kebanyakan orang suka dengan cerita, maka dari itu buatlah tulisan seakan berbicara dengan pembaca dan mengajak mereka untuk merasa terlibat dalam bacaan.

  • Berikan pesan dan kesan yang baik dalam sebuah tulisan. 

Jika menulis untuk menghasut dan memecah belah orang lain tentunya ini bukan sebagai tulisan yang baik dalam sudut pandang umum. Buatlah tulisan bermanfaat dan apa yang disampaikan bisa menjadi panutan dan contoh bagi orang banyak.

Referensi darimanakah yang dapat kita jadikan bahan  untuk  menulis ?

Hal ini sebenarnya sudah kita bahas bersama pada postingan sebelumnya (silahkan baca disini ) dan sekarang kembali ke diri kita untuk menjawab pertanyaan ini,

Maukah kita menulis ?

Jika ya saya mau adalah jawabannya, maka MULAILAH dengan tulisan yang ringan, dan
Jika tidak mau, maka hentikan niat anda untuk menulis.

Baca juga :

Mungkin sahabat ingin agar pembaca setuju dengan apa yang kita tulis serta tidak ada bantahan terhadap content tulisan kita, untuk itu gunakanlah cara yang berbeda pada tulisan sahabat.

  • Menulis, satu - satunya cara untuk mengetahui kemampuan kita dalam menguasai perbendaharaan kata,
  • Menulis, satu - satunya cara untuk selalu memberikan pandangan khusus mengenai bagaimana diri kita dalam menyusun kata - kata.

Maka menulislah mulai dari sekarang atau tidak sama sekali.

Baiklah sahabat, mungkin itu yang dapat admin sampaikan setidaknya untuk membangkitkan gairah admin dalam memulai dan belajar menulis, semoga sahabat semua juga semangat dan mau memulai membuat tulisannya yang pertama yaa.


Incoming terms CeritaGhazi :
  • belajar menulis kata
  • belajar menulis huruf abjad
  • download belajar menulis
  • belajar menulis pdf
  • belajar menulis angka
  • belajar menulis huruf dengan titik titik
  • belajar menulis huruf abjad pdf
  • belajar menulis buku
  • Belajar Menulis Yang Baik

Attention, please: All advertisements on this site are entirely from the service of the ad provider, if there are advertisements that are not polite or not pleasing to be displayed then it is beyond our control, Please be treated wisely. Please Read Privacy Policy

Beri Komentar Tutup comment

Disqus Comments